Month: October 2013

Tur Punya Cerita

Kisah Perjalanan
Waktu keluarga pelancong di Irlandia sungguh terbatas. Persiapan hanya 3 hari. Paspor diterima, baru membuat rencana perjalanan. Awalnya bingung menentukan apakah di sana akan menyewa mobil atau naik kendaraan umum. Banyak alternatif harus dipilih dalam waktu singkat. Jadinya qual der Wahl, kata orang Jerman. (more…)

Hostel Generator Dublin

Kisah Perjalanan
Mencari penginapan liburan, bisa jadi seni tersendiri bagi pelancong. Karena kami sekeluarga perginya dengan bujet terbatas, pastinya cari penginapan termurah yang bisa kami temukan. Termurah sekali, nggak. mengingat kami liburan berempat. Anak-anak masih kecil. Tak memungkinan jika menginap di dormitory yang isinya bersepuluh, berduabelas atau bahkan berduapuluh dalam satu kamar. Walau pernah kecolongan sekali akibat tak teliti membaca, biasanya kami pilih sekamar sendiri. (more…)

Selamat Datang di Irlandia!

Selingan
Irlandia, negeri pertama selain Jerman yang Emak datangi dengan visa. Sebelumnya paling banter pakai visa on arrival (Turki). Enak memang kalau kemana-mana tinggal pergi gak perlu visa. Kemarin mengurus visa butuh waktu lima minggu lebih. Deg-degan sampai akhir. Jadi tidak, jadi tidak? Untunglah visa jadi saat injury time. (more…)

Antri di Bandara Ryanair

Kisah Perjalanan
Ryanair, sampai saat ini masih menjadi maskapai murah andalan keluarga pelancong. Banyak punya destinasi menarik, dan jika rajin berburu dan tahu waktu-waktu untuk mengejar tiket murah, maka kita akan mendapatkan tiket seharga lebih murah dibanding ongkos taksi. (more…)

Mengajukan Visa Irlandia

Selingan
Aihhhh.... sebenarnya kami malas mengunjungi negara yang mengharuskan mengurus visa. Ya males ribet segala urusan. Mending perginya ke negara-negara Schengen yang belum habis kami kunjungi satu persatu. Apalagi sekarang banyak kemudahan bagi pemilik visa Schengen. Negara-negara Balkan seperti Bulgaria, Bosnia dan Herzegovina, Montenegro, dan beberapa negara lagi bisa dimasuki, walau waktunya terbatas. (more…)
Kota Termungil Dunia

Kota Termungil Dunia

Selingan
Kotanya benar-benar mungil. Jika hanya berjalan, 10 menit usai kita lihat semuanya. Untuk mencapai kesana itu yang butuh perjuangan panjang dan petualangan. Itulah Hum di Kroasia, kota dengan predikat 'paling kecil' sedunia. Berpenduduk sekitar 20 jiwa saja. (more…)

#Resensi Der Weg ist das Ziel : Ii

Selingan
Terima kasih Tengku Syawila Fitri atas ulasannya yang indah. Memang benar, pengalaman masa kecil akan sangat membekas dalam hati dan pikiran kita. Mamaku suka jalan. Jika ada waktu dan rizki lebih, kami sekeluarga dulu liburan ke kota-kota lain di Jawa Timur. Atau ke Bali. Dulu tak umum menginap di hotel. Paling nginapnya di rumah-rumah kerabat atau handai taulan. Senangnya bukan main melihat hal-hal baru. Di sekolah dengan bangga kuceritakan pada teman-teman. Aku masih ingat ekspresi kekaguman mereka saat mendengar cerita tersebut. Padahal baru ke kota-kota di Jatim juga. hehe. (more…)
Si Mini Andorra

Si Mini Andorra

Selingan
Biasanya Emak tak langsung menulis cerita perjalanan sepulang dari bepergian. Satu artikel bisa lahir berbulan atau bahkan hingga setahun setelah perjalanan itu sendiri. Emak ingin menulis secara kronologis. Jadi urut. Karena malas sering menghampiri. Kisahnya belum sempat ditulis, eh perjalanan berikutnya sudah terjadi. (more…)