Menelusuri Kota Emas Praha (1)

oleh Feronica Luttmer

praha1Liburan kali ini tak kami rencanakan jauh-jauh hari sebelumnya. Sebelumnya kami ada rencana hendak ke Pegunungan Harz untuk liburan musim bersama keluerga pelancong. Tapi setelah ditunggu sekian lama, salju tak turun-turun. Makanya kami cari alternatif lain. Mencari di internet, penerbangan yang murah dari bandara Hamburg. Ketemu untuk tujuan Madrid, namun paspor baru aku belum datang. Setelah mencari lagi, kami temukan penerbangan ke Praha, Republik Ceko.

Kota emas merupakan julukan kota Praha. Saat ke sana, aku tahu kenapa. Aku perhatikan bangunan-bangunan kota ini penuh hiasan dengan warna emas. Setelah perang dunia kedua, banyak bangunan-bangunan tua direnovasi. Sekarang ini, kota Praha sedang giat membangun perekonomiannya. Banyak bangunan baru berdiri atau bangunan lama sedang diperbaiki ketika kami berkunjung kesana.

Di tengah kota, kami lihat banyak sekali pusat perbelanjaan. Toko-toko barang mahal serta menjual barang-barang bermerek, seperti kristal-kristal bohemia. Bohemia adalah nama sebuah daerah di Ceko.

Ketika kami kesana, belum masuk waktu liburan. Jika sudah di musim liburan, harga penginapan bisa naik hingga 100 persen. Kota Praha akan penuh sesak oleh para turis. Saat kami kesana, sudah banyak kami lihat rombongan turis. Apalagi kalau musim liburan, ya.

Kami kesana menjelang liburan paskah. Suasana paskah sudah terasa di kota ini. Banyak konser baik gratis maupun tidak diselenggarakan. Ada juga pasar malam mirip pasar natal di Jerman. mereka menjual cinderamata, makanan, dll. Ada bangunan kayu dibangun khusus untuk acara ini di pusat kota. Dimana anak-anak bisa mendengarkan cerita dongeng, melukis, dan membuat berbagai kerajinan tangan.

(bersambung)

2 Comments

Leave a Reply

%d bloggers like this: