Tag: Bosnia

Jajce, Kecantikan di Jantung Bosnia-Herzegovina

Jajce, Kecantikan di Jantung Bosnia-Herzegovina

Featured, Kisah Perjalanan
Di jantung Bosnia-Herzegovina, dimana dua sungai Pliva dan Vrbas bersua, kota Jajce bertengger di sebuah bukit. Di puncaknya berdiri sebuah benteng kuno. Di sinilah raja-raja Bosnia pernah bertahta. Jajce merupakan kota kedua setelah Banja Luka yang saya dan keluarga kunjungi di Bosnia-Herzegovina musim dingin lalu. Setelah melewati ngarai sungai Vrbas yang cantik. Melalui jalan-jalan pegunungan yang suasananya tak kalah elok dibanding negeri Swiss. (more…)

Sehari Yang Mengayakan di Herzegovina

Kisah Perjalanan
Walaupun meminjam satu buku panduan tentang Bosnia-Herzegovina, Emak belum sempat membacanya sebelum berangkat. Hanya sempat membaca beberapa artikel di blog orang atau situs informasi wisata. Di salah satu blog, juga dari Retno serta suaminya, Emak mendapatkan informasi tentang beberapa destinasi wisata di sekitar Mostar. Sebuah blog bahkan menyarankan untuk ikut tur atau menyewa taksi sendiri. Satu taksi, sekitar 60 euro untuk mengunjungi 3-4 obyek wisata. Itu harga pertengahan tahun 2012. (more…)
Mostar

Mostar

Kisah Perjalanan
Rasanya, tak ada yang tak mengesankan dalam seminggu rangkaian perjalanan keluarga pelancong & co di Bosnia-Herzegovina. Pemegang visa Schengen mendapat jatah seminggu bebas visa memasuki negeri ini. Kurang banget rasanya. Seminggu berlalu tiada terasa. (more…)

Srebrenica

Kisah Perjalanan
Sebenarnya Emak tak terlalu mengikuti berita Perang Bosnia secara intensif. Hanya membaca dan mendengar berita-berita saat itu terjadi. Itupun sudah banyak Emak lupakan. Yang Emak ingat adalah di Balkan pernah terjadi kekejaman luar biasa, pembantaian ratusan ribu manusia. Saat akan datang ke Bosnia Emak tidak sempat membaca sejarah. Tapi ada satu tekad, kami harus ke Srebrenica. (more…)
Sarajevo

Sarajevo

Kisah Perjalanan
Salah satu aspek menarik perjalanan, adalah gairah ketika mendatangi tempat-tempat yang sebelumnya hanya kita kenal lewat buku, majalah, televisi atau berita di koran. Apalagi jika kota tersebut menjadi bagian penting dalam sejarah. Melihat secara langsung kota Sarajevo, salah satu ajang perang terakhir di Eropa, perasaan Emak campur aduk antara exciting, sedih, marah. (more…)
Jajce dan Travnik

Jajce dan Travnik

Selingan
Usai dengan Banja Luka, hari itu kami rencanakan mengunjungi Jajce dan Travnik. Dua kota di antara Banja Luka - Sarajevo. Mulanya kami lewat desa-desa kecil. Mirip jalan antar propinsi di tanah air. Menyusuri Sungai Vrbas. Tepian sungai banyak digunakan sebagai lokasi kemping. Di musim panas, tampaknya orang banyak bermain kano atau rafting. Sungainya berwarna hijau, bening sekali jika dilihat dari dekat. (more…)
Banja Luka

Banja Luka

Kisah Perjalanan
Ia salah satu kota terbesar di utara Bosnia. Pemberhentian pertama keluarga pelancong. Sejak merencanakan perjalanan ini, kami sudah sepakat, bakal menginap di salah satu kota terdekat di perbatasan. (more…)

Edisi Rempong Traveller

Kisah Perjalanan
Bahasa di judul kali ini amburadul. Emak teringat salah satu kultwit Mbak Rahmadiyanti Rusdi, dengan hashtag #rempongtraveller. Baru-baru ini Emak saja mengenal kata rempong. Kata ag Emak anggap cocok dengan kondisi perjalanan kami saat ini. (more…)