Kebun Binatang Cologne
Kebun binatang bukan tujuan wisata murah di negeri ini. Walau enak, tak perlu berkendara jauh untuk mengunjungi tempat satu ini. Beda dengan aman Emak kecil dulu. Kebun binatang adanya di Surabaya. Artinya, mesti naik bus sekitar 5 jam-an dari rumah. Sehingga, selama tinggal di tanah air, baru sekali Emak merasakan benar-benar berekreasi di dalam sebuah kebun binatang. Beramai-ramai dengan anggota keluarga lainnya, kami membawa makanan sendiri dari rumah. Pertama kali melihat gajah, kuda nil, zebra dan binatang liar lainnya secara langsung. Disambung dengan acara naik kuda berwarna coklat bergantian dengan para sepupu. (more…)