Tag: Keliling Siprus

Kota Ujung Utara Siprus, Kyrenia

Kota Ujung Utara Siprus, Kyrenia

Featured, Kisah Perjalanan
Kastil Kyrenia di tepi Lautan Mediterania, Siprus Utara Perjalanan keluarga pelancong di Siprus Utara terbilang santai. Kami memang ada target, berapa tempat yang ingin kami sambangi. Semuanya disesuaikan dengan kondisi. Misalnya ada hal terduga, kemalaman, tersesat, dll, tinggal skip satu dua destinasi. Ndak masalah. Dibawa santai, enjoy, hepi saja. ndak mau ngoyo bercapek-capek berujung sepulang liburan malah kecapekan, bahkan sakit. (more…)
Masjid Arabahmet, Nikosia Utara

Masjid Arabahmet, Nikosia Utara

Featured, Info Wisata, Soultrip
Masjid Arabahmet Nikosia Mendapatkan penginapan dekat masjid merupakan bonus menyenangkan. Terutama buat Bapak. Beliau senang ikut sholat berjamaah di masjid-masjid yang kami temui atau sengaja kami kunjungi di setiap perjalanan kami. Perjumpaan dengan saudara sesama muslim, walau ndak bisa saling ngobrol akibat keterbatasan bahasa, tetap bikin bahagia. Banyak hal yang kemudian kami kenal dan baru ketahui dari pengalaman srawung seperti ini. (more…)
Naik Bus Umum Larnaka – Nikosia

Naik Bus Umum Larnaka – Nikosia

Featured, Info Wisata, Kisah Perjalanan
Banyak perubahan kami saksikan di Siprus di sejak kehadiran kami pertama kali di negeri pulau di Lautan Mediterania satu dasawarsa lalu. Misalnya saja kondisi transportasi umum di sana. Awalnya Emak pesimis soal transportasi umum ini. Informasi di internet, Emak rasa kurang memuaskan. Akan tetapi, saat mengalami sendiri, perubahan positif sudah kami rasakan. Tidak saja armada transportasinya yang lebih moderen, namun juga pelayanannya lebih bagus. Jadwal Intercity Bus Larnaka - Nikosia di halte bus Finikoudes (more…)