Kami tak memiliki rencana tetap selama liburan kemarin. Apartemen di Karlovy Vary kami sewa untuk 5 hari. Niatnya, kalau kerasan ya terus. Kalau nggak ya pulang atau meneruskan perjalanan ke bagian lain Republik Ceko. (more…)
Swiss, negara mahal bagi keluarga pelancong. Sekali kami kesana sekitar tahun 2006. Naik kereta malam dengan tiket murah meriah. Ke kota Zürich tujuan kami. Dua malam menginap dalam kereta api duduk berdua dengan Bapak, bergantian memangku Embak. Seharian kami habiskan di kota tersebut. Yang kami beli hanyalah tiket harian untuk transportasi umum di dalam kota. Sekalipun kami tak membeli makanan atau minuman selama disana. Semua kami bawa dari rumah. Semua yang ada di Zürich terasa sangat mahal bagi kantong mahasiswa seperti kami, di kala itu. Yang terpenting, kami sangat menikmati kunjungan kesana. (more…)