Terpesona Siprus
„Seminggu takkan cukup untuk menjelajah Siprus. Anda butuh setidaknya dua minggu," ujar wanita muda resepsionis hotel. Pulau dengan dua negara, dua budaya dan dua agama berbeda ini menawarkan banyak hal yang disukai para pelancong. Pantai jernih berpasir putih, pegunungan untuk didaki, situs-situs arkeologis bagi pecinta sejarah, desa-desa tradisional, bangunan-bangunan megah dari masa silam.
Konflik kedua Siprus bukan masalah bagi turis. Asal masuk lewat Republik Siprus (Siprus selatan) secara legal, orang bisa leluasa mengunjungi bagian utara lewat beberapa crossing point. Menuju Republik Turki Siprus Utara. Penduduk bagian selatan menggunakan bahasa yunani sebagai bahasa resmi, agama mayoritas Kristen-Ortodoks. Sementara di bagian utara berbahasa Turki, mayoritas muslim. (more…