Tag: Tiket Murah

Tiket Murah Ke Azerbaijan

Tiket Murah Ke Azerbaijan

Info Wisata
Alhamdulillah setelah sekian lama browsing tiket, akhirnya ketemu tiket terbang ke Baku dengan harga mayan miring. Kalau dari Jerman, jarang ada rute maskapai penerbangan murah ke Baku. Ada sihh wizzair, tapi gak terbang dari Jerman. Terbangnya dari Roma ke Baku. Yaaa dari tempat tinggal kami ke Roma masih jauh, gak worthed. (more…)

Eurolines Pass, Alternatif Murah Berkeliling Eropa

Selingan
Bulan lalu saat membantu teman mencari tiket murah dari Brussels ke Bremen, saya teringat akan Eurolines, jasa bus antar kota antar negara terkemuka di Eropa. Namanya juga terkemuka, Eurolines ini sangat luas jaringannya. Menjangkau tak hanya hampir sebagian besar Eropa, namun juga sampai Afrika Utara. Keluarga Pelancong pernah menjajal Eurolines ketika mengunjungi negara Baltik. Yaitu ketika berkendara dari Riga (Latvia) ke Kaunas (Lithuania) beberapa tahun lalu. Ongkosnya terjangkau, yang pelayanan pun memuaskan. (more…)

Tiket Murah Euregioticket

Info Wisata
Banyak cara murah menikmati sebagian Eropa. Selain bisa menggunakan jasa penerbangan murah antar negara, tak sering tersedia tiket-tiket kendaraan umum di darat murah bertebaran. Salah satunya adalah Euregioticket. Ticket ini bisa dipakai di beberapa negara bertetangga sekaligus. Di Jerman, ada tiga daerah menjual tiket Euregio. Satu di daerah perbatasan tiga negara antara Aachen - Lüttich - Maastricht (Jerman - Belgia - Belanda). Euregioticket di daerah Bodensee (Danau Konstanz), meliputi beberapa kota di sekitar Bodensee yang berbatasan antara Austria - Jerman - Swiss. Serta tiket Euregio di kawasan Lothringen (Perancis Timur) - Saarland (barat Jerman) dan Luxemburg. Ketiganya menawarkan cara murah untuk menjelajahi daerah dimana tiket tersebut berlaku. Sebab kami tinggal di dekat per

Pelayanan Prima Qatar Airways

Info Wisata
Perburuan tiket pulang kampung di musim panas tahun ini sudah berlangsung sejak awal tahun 2009. Ya, tiket liburan di pertengahan tahun biasanya sudah mulai diburu orang sejak setahun sebelumnya. Menurut pengalaman, agak riskan jika mencari tiket jika waktunya terlalu mepet dengan tanggal keberangkatan. (more…)

Berharap AirAsia Terbang Ke Frankfurt

Ide Jalan Jalan, Selingan
Maskapai penerbangan AirAsia rasanya tak berhenti membuat kejutan. Tak cukup menawarkan tiket-tiket murah seputaran Asia saja. Kini mereka telah mulai berekspansi ke Timur Tengah dan Eropa. Jalur baru telah dibuka, yakni Kuala Lumpur - London serta Kuala Lumpur - Abu Dhabi. Tentu saja dengan harga miring. Ketika Emak coba-coba mengecek harga tiket tujuan London, hmmmhhhh harganya hanya lima jutaan saja pp. Menggiurkan sekali. Tujuan Abu Dhabi bahkan dibandrol mulai Rp. 500 ribu-an. Seorang kenalan kabarnya mendapat harga promo empat jutaan ke arah London. Siapa tak mau ke Eropa dengan ongkos sedemikian murah? (more…)
Pengalaman Pertama Naik AirAsia

Pengalaman Pertama Naik AirAsia

Kisah Perjalanan
Cerita mengenai murahnya tarif maskapai penerbangan ini telah sampai ke telinga keluarga pelancong sejak lama sekali. Kami merasa, dia telah menjadi fenomena tersendiri di Indonesia dan Asia. Apalagi sejak kebijaksanaan fiskal berubah, memungkinkan orang bebas darinya. Menambah kemungkinan serta menarik perhatian banyak orang untuk berkunjung ke negara-negara tetangga di sekitar Indonesia. Harga tiketnya pun sangat murah ketika ada promo. Hanya dengan Rp. 149 ribu sekali jalan, seseorang sudah bisa terbang menuju Malaysia atau Singapura. Jauh lebih murah dibanding tiket kereta api atau bus eksekutif Surabaya - Jakarta. Jadi, sesuai prinsip AirAsia, hampir semua bisa merasakan terbang dengan pesawat di masa sekarang ini.  (more…)